Minggu, 25 Oktober 2009

Tanggungjawab....

Siapa yang tidak mau memiliki teman atau sahabat yang bertanggungjawab?? Atau orang tua mana yang tidak mau memiliki anak yang bertanggungjawab?? Tentunya semua orang mau dan senang bila seseorang yang disayanginya memilki rasa bertanggung jawab. Namun sayangnya tidak semua orang bisa ataupun mau untuk bertanggungjawab. Ada banyak hal yang menyangkut tanggungjawab, bertanggungjawab atas semua tindakan yang telah kita lakukan, bertanggungjawab atas pilihan kita, bertanggungjawab atas perkataan kita atau bertanggungjawab atas lingkungan kita.
Mengapa kita juga harus bertanggungjawan atas lingkungan kita?? Bila kita kembali ke Alkitab, kita tentunya tahu bahwa Allah menciptakan dan menempatkan kita didunia bukan tanpa maksud dan tujuan. Ia menempatkan kita agar kita bertanggungjawab terhadap lingkungan dan mengambil peran dalam lingkungan dimana kita ditempatkan. Bertanggungjawab dan berperan dalam lingkungan memilki banyak hal, bertanggungjawab dan berperan terhadap alam lingkungan kita maupun bertanggungjawab dan berperan terhadap sesama kita yang ada dilingkungan kita berada.
Hari minggu kemarin, kami mengajak adik-adik sekolah minggu pra-remaja GKI Kepa Duri kesebuah taman disekitar tempat kami berada. Kami ingin mengajarkan dan menanamkan rasa tanggungjawab dan berperan terhadap lingkungan dimana mereka berada. Kami menanamkan salah satu motto kepada mereka “buka mata, lihat, perhatikan dan ambil peranan apapun juga yang dapat kamu lakukan dilingkungan dimana kamu berada”. Motto yang terlihat sederhana namun bila ini dilakukan oleh semua orang maka kita tidak akan lagi menemukan alam lingkungan kita yang rusak, atau kita juga tidak akan lagi menemukan sesama kita yang menangis karena tidak memiliki orang yang bersedia menolongnya dikala ia sedang kesusahan.
Ketika kami mengajarkan dan menanamkan motto ini kepada adik-adik sekolah minggu pra-remaja kami, mereka menyimaknya dengan baik dan mereka juga sangat antusias ketika mereka mempraktekan motto ini ditaman dimana saat itu mereka berada. Mereka melihat dan memperhatikan apa yang bisa mereka lakukan untuk lingkungan dimana mereka berada. Ada adik-adik kami yang tidak malu-malu segera mengumpulkan sampah-sampah yang memang masih banyak berserakan ditaman itu, ada juga dari mereka yang memperhatikan pedagang-pedagang asongan yang sedang kepanasan karena berjualan ditengah hari yang panas, mereka tanpa sungkan memberikan para pedagang asongan itu segelas minuman dingin dan sebungkus biscuit untuk dinikmati para pedagang asongan yang sedang kepanasan itu. Indah sekali apa yang kami lihat itu, apalagi mereka tidak malu ketika mereka harus mengumpulkan sampah-sampah dan memberikan minuman dingin kepada para pedangan asongan walaupun banyak orang-orang dewasa yang ada disekitar itu melihat dan memperhatikan mereka. Mungkin bagi orang-orang yang ada disana dan melihat kegiatan adik-adik sekolah minggu kami, mereka merasa heran dan menganggap apa yang adik-adik kami lakukan ini tidak wajar. Namun rasa tanggungjawab dan berperan dalam lingkungan dimana mereka berada, ini sikap yang mau kami tanamkan kepada adik-adik sekolah minggu pra-remaja kami. Kami juga berharap, apa yang telah mereka lakukan akan terus mereka ingat dan dapat mereka lakukan setiap waktu. Dan kami juga berharap apa yang telah dilakukan adik-adik sekolah minggu kami dapat menggugah semakin banyak orang agar memiliki rasa tanggungjawab dan mau berperan dalam lingkungan dimana mereka berada.
Karena itulah teman-teman, marilah kita mulai bersama-sama belajar untuk membuka mata, melihat, memperhatikan dan mengambil peran apapun juga yang dapat kita lakukan ditengah-tengah lingkungan kita berada. Yakinlah, dengan kita mulai untuk bersama-sama melakukan ini, akan semakin banyak orang yang mau dan bersedia malakukan hal ini juga, sehingga kita akan bersama-sama melihat hasilnya yaitu lingkungan kita yang indah dan bersih serta sesama kita yang saling perduli dan mengasihi. Ingat, Tuhan menempatkan kita disini bukan semata-mata kebetulan belaka atau tidak mempunyai maksud apapun, Ia ingin kita menjaga dan bertanggungjawab terhadap alam yang telah Ia ciptakan ini, sekaligus Ia ingin kita juga mengambil peran untuk memperhatikan sesama yang ada disekitar kita. Biarlah keberadaan kita dimanapun kita ditempatkan dapat berarti dan memiliki arti bagi lingkungan dan sesama dimana kita berada.
Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar